IMAN YANG KOKOH

1 2 3 4 5 Rating 4.34 (56 Votes)

Baca: DANIEL 3

“Tetapi seandainya tidak, hendaklah tuanku mengetahui, ya raja, bahwa kami tidak akan memuja dewa tuanku, dan tidak akan menyembah patung emas yang tuanku dirikan itu.” (Daniel 3:18)


Bacaan Alkitab Setahun:
Ezra 8-9



Apa yang akan kita lakukan jika iman kepada Kristus membawa kita kepada risiko kehilangan jabatan, pekerjaan, juga nyawa? Akankah kita berharap hanya kepada-Nya, bahkan tetap setia kepada Tuhan sekalipun Dia tidak menolong? Atau kita memilih meninggalkan Tuhan demi menyelamatkan diri dari tanggungan itu?

Sadrakh, Mesakh dan Abednego menghadapi hukuman yang dipenuhi kemarahan dari Raja Nebukadnezar. Hal itu terjadi karena mereka tidak mau tunduk pada titah Nebukadnezar yang mewajibkan mereka menyembah patung. Menolak titah raja, maka dapur api sudah menanti. Namun demikian ancaman-ancaman berat yang berisiko menghilangkan nyawa itu tidak mampu menakuti mereka, pun memperlunak pendirian mereka. Dengan penuh keberanian ketiga pemuda itu memberikan kesaksian tentang kesetiaan mereka kepada satu-satunya Allah yang benar.

Iman dan pengharapan Sadrakh, Mesakh dan Abednego hanya terpaut pada Allah. Mereka tetap menjadikan Allah sebagai perlindungan dan kekuatan yang tak tergantikan. Mereka lebih takut pada murka Allah daripada kemarahan manusia. Seandainya Allah tidak menolong pun, mereka tetap memilih taat kepada-Nya. Bagi mereka, tidak ada alasan untuk meninggalkan Allah, sekalipun nyawa taruhannya. Dan nyatanya Allah tak pernah membiarkan umat-Nya yang setia.

Zaman ini pun penuh dengan bahaya. Tak jarang kita diperhadapkan pada situasi sulit yang memaksa kita menyerah dalam iman. Bagaimana jawaban kita atas tantangan yang demikian? Adakah komitmen untuk tetap menyembah Allah yang hidup?

—EBL/www.renunganharian.net


TANTANGAN YANG SUKAR ADALAH KESEMPATAN
UNTUK MEMBERIKAN KESAKSIAN KESETIAAN IMAN


Anda diberkati melalui Renungan Harian?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan kami.
Rek. Renungan Harian BCA No. 456 500 8880 a.n. Yayasan Gloria


Renungan via Hari Ini

Klik SUBSCRIBE + Tanda Lonceng 🔔 untuk mendapatkan notifikasi saat renungan terbaru sudah tersedia.