SIAP MENOLONG

1 2 3 4 5 Rating 3.71 (24 Votes)
AddThis Social Bookmark Button

Baca: 2 Raja-raja 13:14-21

Ketika Elisa menderita sakit yang menyebabkan kematiannya, datanglah Yoas, raja Israel, kepadanya dan menangis oleh karena dia, katanya: "Bapaku, bapaku! Kereta Israel dan orang-orangnya yang berkuda!" (2 Raja-raja 13:14)


Bacaan Alkitab Setahun:
Kisah Para Rasul 17-19



Teman saya, sebut saja Pedro, mengunjungi pastur yang sedang sakit. Sakitnya parah. Ia tidak bisa menggerakkan badan. Tampak menderita sekali. Pedro datang menjenguk dan menghiburnya. Tak lama HP pastur itu berdering. Ada SMS masuk. Karena tidak bisa menggerakkan tangan, ia meminta Pedro membacakannya. Ada warga gereja yang mengeluhkan persoalannya. Dengan terbata-bata, pastur itu mendiktekan jawaban pada Pedro. Isinya sangat menghibur dan menguatkan. Pedro terharu. Ia tak mengira dalam kondisi tubuh yang renta dan kesakitan itu, ada kemauan dan kemampuan untuk menolong orang lain yang lebih sehat.

Elisa memiliki karakter yang luar biasa. Ia tidak membiarkan kesakitan mengalangi pelayanannya. Penderitaannya pasti tidak ringan. Penyakit inilah yang menyebabkan kematiannya. Ya, tak lama kemudian ia menemui ajal. Namun, ia sempat memberikan banyak petunjuk walaupun tidak sepenuhnya ditangkap oleh Yoas. Ia tetap berusaha menolong. Tuhan Yesus juga mencontohkan hal yang sama. Dalam kesakitan-Nya di kayu salib, Dia tidak mengabaikan penjahat di sebelah-Nya (Luk. 23:43).

Orang yang menderita cenderung memikirkan diri sendiri, mengasihani diri, dan kemudian mengabaikan orang lain. Tuhan sering bekerja melalui manusia, termasuk mereka yang sedang menderita. Saat seseorang minta pertolongan pada Tuhan, bisa saja Tuhan memakai kita untuk menolong orang itu. Siapkah kita saat Tuhan ingin memakai kita sebagai alat-Nya sekalipun kita sendiri sedang menderita?—DHW

SAAT TUHAN INGIN MEMAKAI KITA, APAKAH KITA SELALU SIAP—
DI MANA PUN DAN DALAM KONDISI APA PUN?


Anda diberkati melalui Renungan Harian?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan kami.
Rek. Renungan Harian BCA No. 456 500 8880 a.n. Yayasan Gloria


Renungan via Hari Ini

Klik SUBSCRIBE + Tanda Lonceng 🔔 untuk mendapatkan notifikasi saat renungan terbaru sudah tersedia.