KISAH HEROIK JACKSON

1 2 3 4 5 Rating 5.00 (15 Votes)
AddThis Social Bookmark Button

Baca: 1 Yohanes 3:11-18

Dengan inilah kita mengenal kasih Kristus, yaitu bahwa Kristus telah menyerahkan nyawa-Nya untuk kita; jadi kita pun wajib menyerahkan nyawa kita untuk saudara-saudara seiman kita. (1 Yohanes 3:16)


Bacaan Alkitab Setahun: 
Yeremia 11-14



Kisah heroik ini terjadi di tengah evakuasi korban terbakarnya kapal Zahro Express di perairan Kepulauan Seribu, Minggu (1/1/2017) pagi. “Dia sebenarnya sudah pakai pelampung, tapi diberikannya pada seorang perempuan yang sedang hamil.” Akibat pengorbanannya, Jackson tewas karena tenggelam. “Setahu saya, ia tidak bisa berenang,” kata adiknya dalam ibadah duka kristiani. Trenyuh, haru, tetapi juga bangga rasanya membaca kisah nyata ini. Kisah pengorbanan seorang pengikut Kristus menghiasi awal tahun 2017. 

Cinta memang seharusnya bukan sebatas kata-kata melankolis yang indah disenandungkan dalam lagu dan puisi. Cinta lebih kuat dari maut, sebab cinta sudah mengalahkan maut (1Kor. 15:20,55). Itulah yang telah Kristus perbuat, ketika Dia rela meregang nyawa-Nya demi membebaskan umat manusia yang berdosa. 

Inilah yang mendasari kebanyakan kisah heroik pengikut Kristus. Mengasihi sesama dengan menyerahkan nyawa bagi mereka di sekitar kita (ay. 16), adalah bentuk paling nyata dari cinta sejati (ay. 18). Berkorban demi cinta tak selalu menemukan momentum seperti pengorbanan Jackson. Namun tindakan cinta selalu meminta pengorbanan; perasaan, harga diri, harta, waktu, tenaga, termasuk energi mental, demi memberi yang terbaik bagi sesama dan bagi kemuliaan-Nya. Maukah Anda memberi diri berdasarkan cinta? Tunaikan tugas pelayanan kita tanpa bersungut-sungut, sebab cinta membuat tugas pekerjaan dan pelayanan seberat apa pun menjadi asyik untuk dihidupi.

—SST/www.renunganharian.net


BERANI MATI DEMI KRISTUS ITU MEMBANGGAKAN TAPI
BERANI HIDUP BAGI KRISTUS ADALAH KEHORMATAN YANG LEBIH BERAT


Anda diberkati melalui Renungan Harian?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan kami.
Rek. Renungan Harian BCA No. 456 500 8880 a.n. Yayasan Gloria


Renungan via Hari Ini

Klik SUBSCRIBE + Tanda Lonceng 🔔 untuk mendapatkan notifikasi saat renungan terbaru sudah tersedia.